Download Aplikasi Jual Foto – Beragam cara bisa dilakukan demi menghasilkan pundi-pundi rupiah. Terutama karena sekarang ini eranya sudah serba digital yang mana mencari pekerjaan tak begitu sulit lagi hanya dengan memanfaatkan internet. Salah satunya dengan menjual foto di aplikasi jual foto online terbaik.
Bergelut dalam dunia fotografi akan sangat sayang jika karya Anda hanya dinikmati seorang diri. Jika sudah berhasil memotret dan menghasilkan foto dengan kualitas terbaik, maka menjual foto tersebut ke internet akan menambah penghasilan.
Ada banyak sekali orang yang melakukan cara ini, beberapa di antaranya justru sukses dan meraup banyak keuntungan dari foto yang mereka unggah di aplikasi ini. Anda harus mempunyai aplikasinya terlebih dahulu apabila ingin menjadi kontributor dalam aplikasi tersebut.
Panduan Download Aplikasi Jual Foto online terbaik
Shutter Stock sebagai aplikasi yang menyediakan banyak foto menarik memang bisa dibuka melalui browser, tapi Anda juga dapat mengunduh aplikasinya langsung di Google Play Store. Setelah mengunduh aplikasi, barulah Anda mengajukan pendaftaran dan membuat akun untuk bisa meng-upload foto-foto estetik yang Anda hasilkan.
Lalu bagaimana cara untuk daftar di aplikasi satu ini? Berikut caranya yang amat mudah untuk Anda ikuti.
- Unduh aplikasi ShutterStock Contributor, pengguna android bisa menggunakan Google PlayStore dan pengguna iPhone (iOS) bisa melalui App Store.
- Klik tombol Sign Up kemudian isi data yang diperlukan.
- Data yang dimasukkan ini seputar nama, nama display, email, password, dan jangan lupa untuk melakukan centang pada kolom kecil di samping tulisan ‘I certify…’
- Buka email Anda dan lakukan verifikasi segera dengan meng-klik link yang sudah dikirimkan oleh Shutter Stock.
- Bila sudah terdaftar, maka selanjutnya tinggal login saja ke aplikasi Shutter Stock melalui email dan password yang tadi didaftarkan.
- Isi lagi data seputar nama, alamat, nomor telepon, kode pos, provinsi dan lain sebagainya.
- Klik tombol Continue dan mulailah untuk mengunggah foto-foto keren Anda di aplikasi ini.
Akses Shutter Stock Melalui Web Browser
- Buka web Browser dari HP atau Laptop
- Kunjungi submit.shutterstock.com
- Pilih menu logiin, bisa menggunakan akun yang sudah dibuat sebelumnya.
- Jika berhasil masuk, siap digunakan
Itu dia sekilas cara daftar aplikasi jual foto online yakni Shutter Stock yang bisa Anda jadikan sumber penghasilan khususnya jika suka dengan dunia fotografi. Selamat mencoba!